Home » , » Menginstal Ubuntu 13.04

Menginstal Ubuntu 13.04

Ada dua cara untuk menginstal ubuntu yaitu melalui DVD dan USB, saya anggap anda sudah menguasai kedua hal tersebut. Setelah melakukan persiapan masukkan DVD atau USB yang sudah terdapat installer ubuntu, kemudian restart komputer anda.

Jika komputer tidak merespon secara otomatis maka bisa dilakukan dengan menekan tombol f12 atau tombol lain sesuai dengan komputer anda.

Jika sudah maka akan muncul gambar seperti dibawah ini.
 
Pada gambar di atas ada pilihan untuk mencoba ubuntu dan menginstal ubuntu (pilih Install ubuntu).

Selanjutnya adalah persiapan untuk menginstal ubuntu.
 
Jika terdapat koneksi maka centang semua, namun jika tidak terdapat koneksi maka lanjutkan saja.

Tahap selanjutnya set wireless
Jika tidak memiliki koneksi internet pilih i dont want to connect to a wi-fi network right now dan jika memiliki koneksi maka silahkan setting dulu koneksi anda.

Tahap selanjutnya mengalokasikan drive space
 
Pada tahap ini anda sendiri yang menentukan namun jika pada komputer anda tidak terinstall os lain maka pilih something else kemudian lanjutkan.

Selanjutnya adalah tahap instalasi ubuntu
 
Munculnya halaman seperti gambar di atas di tentukan oleh pilihan anda sebelumnya namun biasanya akan terlebih dahulu memasuki halaman untuk membuat dan memilih partisi sebagai tempat penginstalan ubuntu.

Tahap selanjutnya menentukan lokasi.
 
Silahkan isi dengan nama tempat anda berada saat ini misalnya Jakarta untuk negara Indonesia.

Selanjutnya adalah memilih layout keyboard
 
Silahkan pilih sesuai dengan jenis keyboard yang anda gunakan.

Selanjutnya mengisi user dan password
 
User dan Password digunakan untuk login, jadi saya sarankan di isi dengan dengan password yang mudah di ingat dan di isi dengan nama anda untuk usernya.

Selanjutnya adalah proses instalasi ubuntu.
 
Silahkan di tunggu atau di tinggal minum kopi terlebih dulu, proses instalasi tidak memakan banyak waktu.

Terakhir
 
Silahkan restart komputer anda dan jangan lupa untuk mencabut USB atau mengeluarkan DVD installer ubuntu sebelum booting berlangsung atau komputer akan kembali melakukan boot dan anda harus menginstal kembali.

 #notes :
Sebaiknya saat menginstall ubuntu anda memiliki koneksi agar instalasi berjalan lancar dan bisa langsung melakukan update agar ubuntu siap untuk digunakan.
Share this article :

0 comments:

Post a Comment


 
Proudly powered by Blogger and Google
Copyright © 2013. Masblues - All Rights Reserved
Masblues is licensed under a (cc) BY-NC-SA.
Original design by Creating Website Customized by Masblues